DJABARPOS.COM, Indramayu – Polsek Pasekan jajaran Indramayu gelar Ops Aman Nusa II, guna memonitor hewan ternak bebas dari penyakit mulut dan kuku (PMK). Hal tersebut disampaikan oleh Kapolres Indramayu Polda Jabar , AKBP M Lukman Syarif, Senin (17/7/2022).

AKBP M Lukman Syarif, mengatakan para petugas memberikan saran kepada peternak apabila hewan dalam keadaan sakit segera menghubungi dokter hewan dan dinas peternakan setempat.

Hewan ternak harus selalu di jaga kebersihan kandangnya dan setiap 3 bulan sekali pemilik ternak memanggil Dokter Hewan untuk mengecek kesehatan dan memberikan vitamin kepada hewan ternak tersebut, tambah Kapolsek . Ungkapnya

“Alhamdulillah, untuk pengecekan hewan ternak pada hari ini di wilayah hukum Polsek Pasekan, Kabupaten Indramayu. Kondisi hewan ternak Kambing maupun Sapi kondisinya sehat. Namun demikian, diharapkan agar peternak tetap menjaga kebersihan hewan ternak, kandang, serta sarana prasarana yang digunakan sebagai upaya pencegahan agar terhindar dari PMK.” tutup Kapolres.

Hal senada disampaikan juga oleh Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Ibrahim Tompo S.I.K., M.Si. “Polisi akan secara rutin melaksanakan kegiatan pengecekan dan pendataan kepada para peternak, untuk pencegahan penyebaran Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) terhadap hewan ternak”. Ucapnya (Arsy)

By Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *