DJABARPOS.COM, Bandung – .Masyarakat langsung membanjiri outlet Galeri 24 Pegadaian usai libur Lebaran Idul Fitri 1446 H. Mereka berburu emas sebagai instrumen investasi yang dinilai paling aman di tengah kondisi ekonomi yang belum stabil.
Salah satu lokasi yang mencatat lonjakan pengunjung adalah Galeri 24 Pegadaian di Pungkur, Bandung. Antusiasme tinggi juga terjadi di sejumlah outlet lain di bawah naungan Kanwil Pegadaian Jawa Barat.
Galeri 24, anak usaha PT Pegadaian, menyediakan berbagai pilihan produk emas. Mulai dari emas batangan dengan berat 1 gram hingga 1 kilogram, baby gold 0,001 gram hingga 0,5 gram, perhiasan beragam model, emas souvenir yang bisa dikustomisasi, hingga emas batangan seberat 12,5 kilogram.
Keberagaman produk ini memudahkan masyarakat menyesuaikan pembelian dengan anggaran yang mereka miliki. Amanda (28), salah satu nasabah Galeri 24, mengaku membeli emas usai menerima THR.
“Kalau masuk rekening, uang cepat habis. Jadi saya pilih beli emas karena lebih aman. Di Galeri 24, gramasi emasnya lengkap, bisa disesuaikan dengan budget,” ujarnya.
Fenomena ini tidak hanya terjadi di Bandung. Outlet Galeri 24 di seluruh Indonesia juga mengalami peningkatan pembelian emas. Masyarakat kini semakin sadar akan pentingnya investasi yang tahan terhadap inflasi dan fluktuasi ekonomi global.
Pemimpin Wilayah PT Pegadaian Kanwil Jawa Barat, Dede Kurniawan, menyebut emas batangan menjadi produk paling diminati.
“Setelah libur Lebaran, permintaan meningkat tajam. Sekitar 75 persen pembelian didominasi emas batangan 5 sampai 100 gram, sisanya perhiasan. Ini membuktikan bahwa emas tetap menjadi primadona dari masa ke masa,” jelasnya.
Saat ini, masyarakat bisa mengakses Galeri 24 tidak hanya di Pungkur, tapi juga di Ujung Berung, Cimahi, Banda, Purwakarta, Indramayu, Cirebon, dan Tasikmalaya.
Tak hanya menjual emas, Pegadaian juga menyediakan layanan investasi seperti Tabungan Emas, Cicil Emas, dan Deposito Emas. Semua layanan ini bisa diakses dengan mudah, aman, dan cepat.
Pegadaian terus berkomitmen menghadirkan solusi finansial yang menjangkau seluruh lapisan masyarakat. Melalui produk-produknya, Pegadaian turut mendukung gerakan meng-EMAS-kan Indonesia dan meningkatkan literasi keuangan secara berkelanjutan. (Arsy)