DJABARPOS.COM, Subang – Menyambut bulan suci Ramadhan, Aliansi Serikat Perempuan SEBUMI mengadakan kegiatan berbagi bingkisan untuk para karyawan yang tergabung dalam serikat. Acara ini berlangsung di halaman PT TAEKWANG, Desa Cibogo, Kecamatan Cibogo, Kabupaten Subang, Jawa Barat. Rabu, (12/03/25)

Ketua SEBUMI, Ani Astuti, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempererat kebersamaan dan berbagi kebahagiaan di bulan penuh berkah. “Kami ingin memberikan kebahagiaan bagi seluruh anggota SEBUMI, yang jumlahnya mencapai sekitar 2.000 orang di PT TAEKWANG. Semoga bingkisan ini bisa menjadi penyemangat dalam menjalankan ibadah puasa,” ujarnya.

Ani juga menambahkan bahwa kegiatan ini akan berlangsung selama tiga hari berturut-turut untuk memastikan seluruh anggota SEBUMI mendapatkan bingkisan. “Kami ingin semuanya merasakan manfaatnya, jadi pembagian dilakukan secara bertahap agar merata,” tambahnya.

Kegiatan ini disambut dengan antusias oleh para anggota SEBUMI, yang merasa diperhatikan dan dihargai dalam suasana penuh kebersamaan. Momen berbagi di bulan Ramadhan ini diharapkan semakin mempererat solidaritas di antara para pekerja. (Arsy)

By Arsy 80

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *