DJABARPOS.COM, Bandung – Pada laga Persib Bandung melawan PSS Sleman di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Sabtu (26/4/2025), ribuan bobotoh memenuhi stadion. Namun, di tengah keramaian itu, seorang anak dan keponakannya terpisah dari orang tuanya.
Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Dr. Budi Sartono, S.I.K., M.Si., M.Han., bersama personel Polrestabes Bandung langsung merespons cepat. Mereka berhasil menemukan kedua anak tersebut di tengah kerumunan yang sangat padat.
Polrestabes Bandung tidak hanya mengamankan, tetapi juga menenangkan kedua anak tersebut. Mereka juga diberikan makanan dan minuman hingga orang tuanya ditemukan. Tindakan ini menunjukkan kepedulian Polrestabes Bandung yang luar biasa.
Orang tua dari anak tersebut mengucapkan terima kasih atas kesigapan Polrestabes Bandung. “Kami sangat berterima kasih atas usaha mereka yang tak mengenal lelah,” ujar orang tua tersebut.
Persib Bandung menang 3-0 atas PSS Sleman. Namun, kisah heroik Polrestabes Bandung menambah makna kemenangan tersebut.
Bagi warga Bandung yang membutuhkan bantuan atau informasi darurat, dapat menghubungi:
- DM Instagram: @PolrestabesBandung
- Call Center: 110
- WA Kang Busar: 082130201996
- Call Center Prabu: 081818612889
Polrestabes Bandung tetap berkomitmen menjaga keamanan dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. (Arsy)