DJABARPOS.COM, Pangandaran – Sebuah pesawat ringan jenis capung mengalami gangguan mesin dan terpaksa mendarat darurat di pesisir barat Pantai Pangandaran, tepatnya di kawasan Kampung Turis, pada Minggu (20/4/2025). Pesawat tersebut lepas landas dari Bandara Susi Internasional Beach Strip sebelum insiden terjadi.
Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Hendra Rochmawan, S.I.K., M.H., membenarkan kejadian itu. Menurutnya, indikasi awal menunjukkan kegagalan mesin sebagai penyebab utama.
“Benar, ada pesawat jenis capung yang mendarat darurat di pesisir Pangandaran. Dugaan sementara, pesawat mengalami gagal mesin,” ujar Hendra.
Dua awak pesawat, yang tercatat sebagai peserta Pangandaran Air Show, selamat. Tim medis segera membawa mereka ke RSUD Pandega Pangandaran untuk menjalani pemeriksaan.
Seorang warga yang tengah melaksanakan salat mengaku mendengar suara aneh dari atas rumahnya.
“Ada suara ‘kretek-kretek’, lalu sunyi. Tak lama setelah itu, terdengar sirine. Ternyata ambulans berhenti tepat di depan rumah. Saya baru sadar, ada pesawat yang jatuh,” ucapnya.
Petugas gabungan langsung mengevakuasi pesawat dan memasang garis polisi di lokasi. Warga yang penasaran terus berdatangan untuk menyaksikan proses evakuasi sambil menghindari gelombang pasang laut.
TNI, Polri, Basarnas, tenaga medis, dan tim dari Susi Air bekerja sama dalam proses evakuasi dengan pengamanan ketat.
“Kami menjaga keamanan di sekitar lokasi dan memastikan keselamatan warga,” jelas Hendra.
Hingga kini, tidak ada korban jiwa maupun kerugian materiil yang berarti. Situasi tetap kondusif. (Arsy)